Senin, 10 Agustus 2009

RAKOR Arus Mudik RRI

Memberikan informasi pelayanan keamanan dan keselamatan secara maksimal menjadi tekad jajaran Radio Republik Indonesia. Tekad ini disampaikan dalam rapat koordinasi liputan arus mudik di Surabaya.


Radio Republik Indonesia RRI akan bekerjasama dengan radio lokal dan radio komunitas yang ada di indonesia untuk penyampaian informasi aktual khususnya saat arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini. Rencana ini disampaikan Direktur Utama LPP RRI Parni Hadi pada rapat koordinasi siaran dan liputan mudik. Kegiatan diikuti 38 peserta termasuk kepala LPP Radio Republik Indonesia. Direktur LPP RRI Parni Hadi mengharapkan keberadaan biro RRI di seluruh Indonesia dapat lebih mengutamakan informasi pelayanan keamanan dan keselamatan masyarakat terutama saat arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini. Dalam penyampaian informasi arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini, RRI tidak hanya memberitakan kemacetan atau kepadatan di wilayah tertentu namun lebih memproritaskan informasi sejauh mana penanganan instansi terkait apabila terjadi kecelakaan maupun penyelewengan. Selain membahas optimalisasi kepentingan publik, rapat juga membahas sejauh mana fungsi Radio Republik Indonesia di mata masyarakat umum. Rapat koordinasi yang akan berakhir besok, diharapkan bisa memberikan perubahan berarti khususnya di bidang pemberitaan yang pada gilirannya meningkatkan antusias para pendengar sehingga berdampak terhadap tingginya rating Radio Republik Indonesia.

Joko Hermanto melaporkan dari Surabaya

0 komentar:

Posting Komentar